Monday, March 30, 2015

Pengalaman ku mendidik di daerah kepulauan

Melihat Judul di atas mungkin banyak orang bertanya, apa maksud dari judul di atas.
Perkenalkan Nama saya sebutlah si A. saya mempunyai pengalaman bekerja sebagai guru di suatu Yayasan **** yang mungkin sangat asing bagi kalian yang pernah tinggal di Kota Besar. Saya menghabiskan waktu mengajar saya kurang lebih 2 tahun di sana. Berbagai cerita dari yang baik maupun yang terburuk sudah saya alami dan yang terakhir adalah saat saya masih mengajar Banyak Guru yang tidak menyukai keberadaan saya. Pernah saya mengalami sakit yang sangat luar biasa di kaki dan tangan saya, sampai saya tidak dapat berjalan itu terjadi sekitar bulan Desember dimana Sekolah sedang libur. Singkat Cerita setelah saya cek sakit saya dokter setempat melihat bahwa saya tidak mengalami masalah kesehatan, lalu saya bertanya kenapa dengan tubuh saya ini??? lalu Dokter menyarankan kepada saya untuk mencoba berobat ketempat lain.
dan kalian mungkin mengerti maksud dari pernyataan dokter tersebut?? yup tepat sekali saya berobat kesalah satu orang pintar di sekitar tempat ini dan benar saja, setelah saya di obati disana saya menangis tak karuan, Banyak jarum yang keluar dari kaki dan tangan saya, ini adalah resiko yang harus saya terima bekerja di tempat ini.
Pada saat itu saya mulai berpikir apa yang telah saya lakukan kepada orang lain, Saya merasa selama ini saya tidak pernah berbuat jahat kepada mereka, entah karena banyak murid yang menyukai keberadaan saya di sana jadi membuat mereka iri?? terlalu naif jika hanya karna ini saya di benci guru yang lainnya
ok itu sedikit curahan hati saya saat bekerja di suatu daereh kepulauan di Pulau Sumatera
mungkin lain waktu saya akan berbagi cerita kembali kepada anda
Bukan Maksud saya menakuti para guru baru yang ingin mencerdaskan anak bangsa di daerah terpencil seperti saya namun hanya sedikit untuk memberikan sedikit masukan untuk lebih berhati-hati lagi
Trimakasih semuanya
Gudluck Guru Indonesia :D
Continue Reading →

Posting Terbaru

Popular Posts

Blog Archive